-->

Lomba Foto Kuliner Indramayu

Aug 5, 2016
Lomba Foto Kuliner Indramayu

Kuliner Indramayu sangat beragam dan memiliki cita rasa yang khas. Kuliner-kuliner tersebut tersebar di berbagai wilayah Indramayu. Beberapa tempat tersebut memang sudah terkenal oleh penikmatnya baik yang berasal dari Indramayu dan luar Indramayu tetapi ada juga kuliner yang belum terkenal ke luar daerah. 


Dalam rangka memperingati HUT (Hari Ulang Tahun) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-71, memperkenalkan dan melestarikan kuliner Indramayu, Kami Komunitas Blogger Indramayu bekerjasama dengan Diwarung.com mengadakan lomba foto kuliner Indramayu. 


Berikut ini syarat dan ketentuan lomba foto kuliner Indramayu : 
  1. Foto saat sedang makan di warung favorit Anda bersama teman-teman 
  2. Foto menu makanan yang ada di warung tersebut 
  3. Lomba foto ini sementara khusus untuk netizen di 2 kecamatan di Indramayu dan Sindang 
  4. Upload foto tersebut di Facebook Indramayu Update atau twitter @IndramayuUpdate 
  5. Menggunakan Hastag : #SudahMakanBelum?  #diwarungdotcom
  6. Tulis caption dengan format : Makanan favorit Anda_Nama warung. Contoh Pindang gombyang Panorama‬ #SudahMakanBelum? #diwarungdotcom 
  7. Kategori foto kuliner :  
Ayam dan bebek : goreng/bakar
Soto, Bakso dan Sop
Sate : Kambing, Ayam
Sea Food : ikan laut bakar, ikan laut goreng
Aneka Mie : Seblak, mie ayam, bakmie
Aneka Nasi : Nasi timbel, nasi uduk , nasi kuning
Ketentuan pemenang : 
  1. Paling banyak yang like 
  2. Paling banyak yang komentar positif 
  3. Foto yang menarik dan unik 

Periode Lomba : 
Lomba ini dilaksanakan dari tanggal 5 – 31 Agustus 2016 

Pengumuman : 
Pengumuman pemenang akan dilaksanakan pada tanggal 5 September 2016 

Hadiah untuk Pemenang : 
Disediakan untuk 14 pemenang 
  • Saldo diwarung.com Rp. 100.000,- untuk 1 orang pemenang 
  • Saldo di warung.com Rp. 70.000,- untuk 1 orang pemenang
  • Saldo diwarung.com Rp. 50.000,- untuk 3 orang pemenang 
  • Saldo diwarung.com Rp. 20.000,- untuk 9 orang pemenang
Saldo pemenang bisa digunakan untuk memesan makanan dan diantarkan ke alamat rumah masing-masing. Pemenang nantinya akan memasukkan data sesuai dengan KTP. 

0 komentar:

Post a Comment test