-->

SMAN 2 Indramayu Gandeng Kilau Indonesia Bagi-bagi Beras

Apr 5, 2020
SMAN 2 Indramayu dan Kilau Indonesia Bagi-bagi Beras kepada masyarakat Indramayu

SMA Negeri 2 Indramayu gandeng Kilau Indonesia Berbagi Beras kepada Masyarakat Indramayu yang terkena dampak Covid-19. Wabah COVID-19 yang sudah dinyatakan sebagai pandemi oleh WHO, Indonesia salah satunya negara yang terkena dampak wabah virus tersebut. 


SMA Negeri 2 Indramayu yang merupakan sebagai bagian dari masyarakat Indonesia, merasa terpanggil untuk peduli dan bertindak secara nyata.  

Penyerahan bantuan dari Warga SMAN 2 Indramayu kepada Kilau Indonesia dilaksanakan pada hari Jumat 3 April 2020. Kilau yang merupakan salah satu lembaga kemanusiaan yang ada di Indramayu menerima donatur dalam pendistribusian dana untuk dampak yang terkena wabah. Bantuan kami tujukan kepada para duafa yang ada di sekitar lingkungan sekolah kami.

Moto yang diusung, "Mari Kita Bantu yang Membutuhkan Bukan Hanya Basa-basi tapi Aksi Peduli" sebagai wujud kepedulian Keluarga Besar SMA Negeri 2 Indramayu terhadap wabah bencana COVID-19 yang tengah melanda kini.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Kepala Cabang Kilau Indramayu, Johan Nur Arbiansyah (26 Th.), bahwa Program Berbagi Beras Tanggap Bencana COVID-19 ini merupakan program kerja sama antara SMA Negeri 2 Indramayu dengan Kilau Indonesia sebagai media penyalur donasi. Melalui Kilau Indonesia, diharapkan donasi yang diberikan dapat disalurkan tepat sasaran kepada meraka yang membutuhkan.

Lanjut Johan Nur Arbiansyah menambahkan. “Rencana penyaluran ini akan disebar di 8 RT yang berada di wilayah sekitar SMA Negeri 2 dari Jl. Pahlawan.

Selanjutnya juga akan disebar di masyarakat umum yang tengah melintas, seperti tukang becak atau pekerja harian lainnya yang memang kita anggap layak menerima donasi Berbagi Beras ini”.

Drs. H. Asama Suwaidi, M.Si selaku kepala sekolah SMAN 2 Indramayu menuturankan  "Alhamdulillah Barokalloh untuk kita semua. Terimakasih Kilau sudah membantu kami SMAN 2 Indramayu dalam pendistribusian berasnya. 

Terima kasih juga kepada Seluruh warga SMAN 2 Indramayu yang sudah peduli wabah Covid-19 Barokallah semoga menjadi shodaqoh yang bertambah nilainya dan menghijab dari mara bahaya".

0 komentar:

Post a Comment test