-->

Aiko, Perwira Laut Dari Indramayu Bersuara Merdu

Jun 24, 2019
Aiko Penyanyi Cinta Dalam Diam

Talenta-talenta muda dalam bidang seni musik yang berasal dari Indramayu tidak pernah berkurang, pasalnya Indramayu merupakan salah satu daerah penghasil lagu terproduktif di tanah air. Ini dibuktikan dengan ratusan lagu lahir dari putra daerah Indramayu baik yang bergenre tarling dangdut, pop dan jenis musik lainnya.

Salah satunya adalah Aiko, pemuda dengan nama lengkapnya adalah Richo Irfanto yang merupakan kelahiran Indramayu 4 Februari 1998 ini. Dia salah satu pemuda yang memiliki talenta menyanyi dengan suara yang merdu dan khas.

Pemuda yang memiliki hobi main sepak bola dan menyanyi ini merupakan lulusan SMK Pelayaran Lusiana Tangerang, dan sekarang sedang melanjutkan kuliah di Ahli Nautika Tingkat 4 BP2IP (Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran) Tangerang.

Hobi menyanyinya sudah ada sejak SD (Sekolah Dasar) dan sangat bergairah dalam bidang tarik suara baik saat berada di rumah atau sedang mengikuti magang sebagai perwira laut. Walaupun sebagai pelaut dia tetap mendapat dukungan dari seluruh keluarganya yang juga mayoritas sebagai pelaut. Dia sendiri berasal dari Blok Julang Pereng Sumberjaya Kecamatan Kroya Indramayu. 

Melihat potensi tersebut, Riza d'wapinz langsung menggandeng Aiko dengan lagu ciptaannya yang sudah dibuat sejak dua tahun yang lalu. Riza sendiri tidak sengaja bertemu dengan Aiko karena berinteraksi hanya melalui di media sosial dengan melihat channel youtubenya hingga akhirnya Riza merekrut Aiko untuk menjadi penyanyi solois di bawah naungan digi management.

Lagu ciptaan Riza d’wapinz yang dibawakan oleh Aiko berjudul Cinta Dalam Diam. Single terbaru Digi Management tersebut telah dirilis tanggal 22 Juni 2019 dan diunggah ke Youtube. Lagu tersebut diharapkan diterima oleh pencinta musik di tanah air dan Aiko bisa membawa nama Indramayu di kancah musik pop tanah air.

Menariknya lagi, pembuatan video klipnya dilakukan di beberapa tempat di Indramayu, diantaranya adalah di Pantai Panjiwa Kandanghaur dan Hutan Kayu Putih di jalan Telagasari Terisi. Riza berharap dengan video klip ini masyarakat pencinta musik tanah air akan tertarik untuk datang ke tempat wisata yang ada di Indramayu.

Nagi bagi Anda yang penasaran dengan lagu dari Aiko berjudul Cinta Dalam Diam, silakan tonton videonya :


0 komentar:

Post a Comment test