-->

Bisa Sekolah dan Tahfidz Qur’an di SMP dan SMA Tahfidz Qur’an Al Hidayah Terisi

Jan 13, 2019
Kegiatan mengaji di Pesantren Tahfidz Quran Al Hidayah Terisi (Dok. Istimewa)

Tidak terasa sekarang sudah masuk semester genap, artinya bagi orang tua yang memiliki putera dan puteri yang duduk di Kelas 6 SD (Sekolah Dasar) atau MI (Madrasah Ibtidaiyah) dan Kelas 9 SMP (Sekolah Menengah Pertama) atau MTs (Madrasah Tsanawiyah) akan disibukkan dengan mencari sekolah yang sesuai dengan anak-anaknya. 

Kami yakin setiap orang tua menginginkan pendidikan yang terbaik untuk anak-anaknya. Tidak hanya pendidikan duniawi saja tetapi juga pendidikan agamanya sangat penting dan bermanfaat untuk bekal setelah kita tiada nanti.

Santriwati sedang menghafal Al Qur'an (Dok. Istimewa)

Nah bagi bapak dan ibu sedang kebingungan mencari sekolah dan pesantren untuk putera dan puterinya dengan biaya terjangkau, sekarang di Indramayu sudah ada sekolah plus pesantren untuk putera dan puteri bapak dan ibu dengan bergabung bersama Yayasan Daarul Qurro Wal Hufadz

Yayasan ini memiliki program unggulan yakni bidang Hafidz Qur'an atau hafal Al Qur'an dalam jangka waktu kurang lebih 3 Tahun. Yayasan Daarul Qurro Wal Hufadz juga menyelenggarakan pendidikan formal dan non formal diantaranya adalah sebagai berikut: 

SMP Tahfidz Qur'an Al Hidayah Terisi Indramayu (Dok. Istimewa)
  1. SMP Tahfidz Qur’an Al Hidayah. Gedung milik sendiri dan sudah sesuai dengan kurikulum yang terbaru. Ada beberapa ekstrakurikuler yang ada di SMP ini seperti Pramuka, dan Karate.   
  2. SMA Tahfidz Qur’an Al Hidayah. 
  3. MDTW (Madrasah Diniyah Takmiliyah Wustha) Yakni satuan pendidikan keagamaan Islam bukan formal yang menyelenggarakan pendidikan keagamaan Islam sebagai pelengkap pelajar SMP/MTs/sederajat maupun anak usia pendidikan setingkat. 
  4. Kegiatan Karate di SMP Tahfidz Quran (Dok. Istimewa)
  5. MDTA (Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah) Yakni satuan pendidikan keagamaan Islam bukan formal yang menyelenggarakan pendidikan keagamaan Islam sebagai pelengkap pelajar SD/MI/sederajat maupun anak usia pendidikan setingkat. 
  6. Majelis Sholawat 
  7. SD (Sekolah Dasar)
Kegiatan Pramuka SMP Tahfidz Qur'an Al Hidayah Terisi (Dok. Istimewa)

Adapun biaya pendidikan di Yayasan Daarul Qurro Walhufadz untuk jenjang SMP/SMA plus Pesantren hanya Rp.2.000.000,- dengan rincian sebagai berikut : 
  1. Lemari : Rp. 400.000,- 
  2. Seragam 5 stel : Rp.500.000,- 
  3. Makan selama 1 bulan Rp. 350.000,- 
  4. Uang infaq bangunan Rp. 500.000,-/selama mesantren 
  5. Uang pendaftaran : Rp. 150.000,- 
  6. Sahriyah : Rp. 100.000,-
Sedangkan untuk biaya bulan berikutnya hanya dikenakan biaya makan Rp. 350.000/bulan.

Santriwan sedang mengaji Al Qur'an (Dok. Istimewa)

Adapun persyaratan pendaftarannya adalah sebagai berikut : 
  1. Akta kelahiran calon peserta didik
  2. Fotocopy Ijazah & SKHUN sebanyak 3 lembar 
  3. Fotocopy KK (Kartu Keluarga) 
  4. Fotocopy KTP (Kartu Tanda Penduduk) orang tua  
Alamat Yayasan Daarul Qurro Wal Hufadz 
Jalan Raya Sumur Watu Blok Pedati 1 Desa Jatimulya Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu 
Tidak jauh dari Kolam Renang Tiga Bintang Firdaus 

Untuk keterangan lebih lanjut silakan hubungi panitia pendaftaran : 
No. Telpon 081320958881 atau 083106984113

0 komentar:

Post a Comment test