-->

Baso Tulang Bagir Jaya, Rasanya Menggoda Selera

Dec 20, 2014
Baso Tulang Bagir Jaya
Jika Anda sedang melintas di jalur pantura Indramayu, dan perut Anda sedang keroncongan sementara perjalanannya masih jauh, kami sarankan untuk berhenti dulu dan mencari tempat makan. Jika Anda berada di daerah Patrol tidak ada salahnya untuk mampir ke Baso Tulang Bagir Jaya. 

Tempat makan baso yang posisinya persis di jalur utama pantai utara atau pantura ini gampang dicari karena letaknya persis di depan Toserba Jogja Patrol Indramayu. Pada jam-jam tertentu warung baso milik Haji Masiah ini selalu ramai dikunjungi pelanggan atau pengunjung yang ingin menikmati baso tulang dengan rasa yang khas.

Satu Porsi Baso Tulang Bagir Jaya
Harga satu porsi baso tulang Bagir Jaya masih terjangkau, hanya dengan uang Rp.12.000,- Anda sudah bisa menikmati kelezatan baso yang di dalamnya terdapat tulang sapi yang gurih-gurih nyoy. Sedangkan untuk tambahan tulangnya Anda akan dikenakan harga Rp. 17.000,- saja. 
Daftar Harga Baso Tulang Bagir Jaya

Sementara untuk minuman di warung baso tulang Bagir Jaya harganya masih harga wajar. Untuk juice tomat, jeruk, melon dan strawberry hanya dibanderol dengan harga Rp. 5.000,- hanya juice alpukat yang harganya Rp.6.000,-.

 Ibu Hj. Masiah Pemilik Baso Tulang Bagir Jaya

Nah bagi Anda yang belum mencicipi baso tulang Bagir Jaya, silakan datang ke beberapa lokasi Baso Tulang Bagir Jaya seperti di depan Toserba Yogya Patrol, Pasar Patrol, Water boom Haurgeulis dan di Bunder. Anda bisa merasakan sendiri baso tulang dengan rasa yang menggoda selera.

0 komentar:

Post a Comment test